3 Rumah Sakit Terbaik di Kota Bengkulu

3 Rumah Sakit Terbaik di Kota Bengkulu

3 Rumah Sakit Terbaik di Kota Bengkulu – Melakukan pengobatan atau memeriksakan kondisi kesehatan secara rutin menjadi kebutuhan yang sangat penting. Untuk itu, saat berada pada suatu daerah, Anda harus tahu pelayanan kesehatan yang tersedia. Apabila Anda tinggal di kota Bengkulu, kami memiliki daftar rumah sakit dengan fasilitas terlengkap berikut ini.

Daftar Rumah Sakit di Kota Bengkulu

RSUD M. Yunus

RSUD M. Yunus adalah rumah sakit umum daerah tipe B yang berlokasi di Jalan Bhayangkara, Sidomulyo, Gading Cempaka, kota Bengkulu. Rumah sakit ini memiliki motto “Melayani dengan hati” dan menawarkan berbagai layanan unggulan, meliputi bedah urologi, kateterisasi jantung, dan bedah saraf. Tidak hanya itu, RSUD M. Yunus juga memiliki fasilitas dan teknologi yang modern, seperti ESWL (Extracorporeal Shortwave Lithotripsy) untuk menghancurkan batu ginjal tanpa operasi. Tentunya, Anda akan mendapatkan pelayanan terbaik dari tenaga medis profesional yang ada pada rumah sakit ini.

Baca Juga : 4  Rumah Sakit di Jambi dengan Fasilitas yang Lengkap

RS Soeprapto Bengkulu

RS Soeprapto Bengkulu adalah rumah sakit khusus jiwa yang berada dalam naungan Dinas Kesehatan Provinsi Bengkulu, lokasinya di Jalan Bhakti Husada Lingkar Barat, kota Bengkulu. Rumah sakit tipe B ini berdiri sejak tahun 1981 dan di resmikan pada tahun 1989 oleh Menteri Kesehatan RI saat itu, Dr. Adhyatma, MPH. Adapun sejumlah layanan unggulan yang tersedia, seperti poliklinik kesehatan jiwa, rehabilitasi narkoba, penyakit anak, dan penyakit dalam. Selain itu, rumah sakit ini juga memiliki fasilitas-fasilitas penunjang, seperti pelayanan rawat inap, unit terapi, rehabilitasi mental, pelayanan elektromedik, laboratorium, radiologi, dan farmasi.

RS Tiara Sella

RS Tiara Sella bisa jadi pilihan rumah sakit rujukan BPJS Kesehatan dengan fasilitas lengkap bagi Anda yang tinggal di kota Bengkulu. Rumah sakit tipe C milik swasta ini memiliki fasilitas penunjang. Seperti UGD, unit terapi dan rehabilitasi narkoba, rehabilitasi mental, elektromedik, laboratorium, radiologi, farmasi, dan lain-lain. Selain itu, tersedia fasilitas diagnostik yang canggih, seperti CT Scan, ECG, EEG, dan USG. RS Tiara Sella menyediakan berbagai kamar tidur, mulai kelas I, II, III, VIP, VVIP, dan President Suite yang bisa Anda pilih sesuai dengan kebutuhan. Lokasinya berada di alamat Jalan S.Parman No.61 kota Bengkulu yang mudah untuk Anda akses.

Exit mobile version